Legislator Muda PAN Nenus Hadiri Senam dan Jalan Sehat Bersama Warga Kelurahan Parang

Anggota DPRD Magetan, Nenus Trine Ningtyas saat menyerahkan hadiah kepada pemenang undian 

MAGETAN, exspresnews.com - Suasana berbeda tampak di area Sirkuit Balap Magetan, yang terletak di Kelurahan Parang, Kecamatan Parang. Ratusan bahkan ribuan manusia memadati area sirkuit, Minggu (18/05/2025)

Antusias masyarakat tampak dari tingkat kehadiran, bukan saja warga lokal Kecamatan Parang, namun dari wilayah lain bahkan dari Jawa Tengah pun turut memeriahkan acara yang di gelar oleh Pemerintah Kelurahan Parang.

Bertajuk Senam dan Jalan Bersama, kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kelurahan Parang turut disupport oleh Legislator muda dari partai PAN, Nenus Trine Ningtyas yang saat sekarang juga menjadi anggota komisi B DPRD Magetan.

"Luar biasa kegiatan pagi ini, terima kasih kepada seluruh panitia pelaksana yang telah sukses menggelar kegiatan, saya sebagai wakil dari masyarakat akan selalu berusaha mendukung kegiatan yang sekiranya bermanfaat untuk warga," tutur Nenus saat memberikan sambutan.

Ia menambahkan bahwa kegiatan ini sangat cocok, dengan didukung pemandangan yang indah dan udara yang segar di wilayah pegunungan.

Lebih lanjut Nenus menaruh harapan yang besar, agar proses pembangunan sirkuit Magetan ini dapat segera selesai dengan baik sehingga menjadi kebanggaan warga Magetan, khususnya Parang.

"Semoga pembangunan sirkuit dapat segera selesai, karena banyak manfaat juga bagi masyarakat, selain untuk agenda latihan balapan, juga bisa dimanfaatkan untuk olahraga dan yang utama menjadi sarana pembangkit UMKM, seperti yang saat ini terlihat," pungkas Legislator muda Nenus Trine Ningtyas. (ik) 


 

0/Post a Comment/Comments

Previous Post Next Post

Dibaca : 1.756