Sat Samapta Polres Ponorogo Gelar Patroli Dan Himbau Masyarakat Di Bank

featured image
PONOROGO, Petugas dari Sat Samapta Polres Ponorogo Polda Jawa Timur hari ini melaksanakan patroli sekaligus memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakarat atau nasabah di Bank BNI jln hos Cokroaminoto, Rabu (5/4).

Kani Patroli Sat Samapta Polres Ponorogo Ipda Toni Gerindra S.Sos menyampaikan, kegiatan patroli ini dilaksanakan dalam rangka menciptakan situasi Haakamtibmas yang kondusif di bulan Ramadhan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri tahun ini.

"Kegiatan patroli yang dilakanakan ini guna untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang melakukan aktifitas ditempat umum seperti di bank ini, "kata Iptu Toni.

Selain itu, Iptu Toni menambahkan petugas dari Sat Samapta Polres Ponorogo juga memberikan himbuan kepada masyarakat untuk mewaspadai tindak kejahatan terutama di bulan Ramadhan dan jelang Idul Fitri.

"Anggota Sat Samapta menghimbau kepada nasabah Bank yang akan mengambil uang agar lebih berhati hati dan waspada terhadap ganguan kejahatan berupa perampokan, penjambretan, maupun gendam. Dan petugas juga memberikan pelayanan pengawalan kepada masyarakat yang mengambil uang dalam jumlah yang besar, "tutupnya.

(Humas)

0/Post a Comment/Comments

Previous Post Next Post

Dibaca : 1.756